Pemuda dan Mahasiswa Praya Timur, Lombok Tengah (Loteng), di hari ketiga pengumpulan donasi untuk korban banjir Aceh dan Sumatera, Rabu (10/12/2025).
NTBTerkini.id, Loteng – Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Peduli Korban Banjir Aceh-Sumatera di Praya Timur, Lombok Tengah (Loteng), Provinsi NTB, sukses menutup rangkaian kegiatan penggalangan dana yang telah berlangsung selama tiga hari.
Aksi yang dimulai Senin kemarin ini merupakan respons cepat terhadap bencana banjir bandang yang melanda Provinsi Aceh dan Sumatera. Solidaritas ini berhasil menyatukan kekuatan pemuda dan mahasiswa di wilayah Kecamatan Praya Timur melalui kolaborasi berbagai elemen.
Aliansi ini terdiri dari sinergi Karang Taruna se-Kecamatan Praya Timur, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pendidikan Mandalika (UNDIKMA) tahun 2025, Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Praya Timur, dan didukung oleh beberapa paguyuban lokal.
Penggalangan dana intensif ini dilakukan selama tiga hari di empat titik keramaian utama di Praya Timur. Pemilihan lokasi strategis ini bertujuan untuk menjangkau donatur dari berbagai lapisan masyarakat.
Muhtar, yang bertindak sebagai perwakilan aliansi sekaligus Ketua Karang Taruna Desa Semoyang, menegaskan bahwa gerakan ini merupakan perwujudan nyata dari nilai-nilai kemanusiaan dan solidaritas.
“Kami melakukan penggalangan dana selama tiga hari di beberapa titik. Harapan kami, ini dapat dicatat sebagai bentuk kepedulian kita, khususnya dari pemuda dan warga Praya Timur, untuk saudara-saudara kita yang terkena dampak banjir bandang di Provinsi Aceh dan Sumatera,” ujar Muhtar, Rabu (10/12/2025).
Ia menambahkan, total donasi yang berhasil terkumpul dari aksi ini mencapai angka lebih dari tiga juta rupiah. Saat ini, pihak aliansi sedang dalam tahap penghitungan final donasi yang terkumpul.
Mereka juga akan segera mengumumkan mekanisme penyaluran bantuan secara transparan kepada para korban bencana. Aksi kemanusiaan ini menjadi bukti komitmen aktif pemuda dan mahasiswa Praya Timur dalam berkontribusi pada isu-isu kemanusiaan di tingkat nasional.(MEI)
