Sepekan Membusuk, Warga Perumahan Babakan Tampung Sampah di Septic Tank

FOTO: warga tengah mengumpulkan tumpukan sampah rumah tangga. Sebagian dari sampah tersebut dibakar, sebagiannya lagi dimasukan ke Septic Tank, Selasa (20/01).

NTBTerkini.id, Mataram– Warga perumahan Babakan Residence, Kelurahan Babakan, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram,mengambil langkah sendiri untuk mengatasi timbunan sampah rumah tangga yang menumpuk.

Oleh warga, sampah-sampah rumah tangga yang telah lama menumpuk dan membusuk sampai berulat, dikumpulkan di area lapangan perumahan untuk dibakar. Bahkan sebagian dari tumpukan sampah itu dimasukan ke septic tank.

Salah seorang warga, Alive mengungkapkan, dirinya dan warga kesal. Selama sepekan, sampah-sampah yang menumpuk tidak kunjung diangkut oleh petugas pengangkut sampah di lingkungan Babakan.

“Iya, ini sudah seminggu tidak dihiraukan sampah-sampah yang menumpuk dan membusuk,” kesalnya.

Diakui bahwa sampah-sampah rumah tangga tesebut dipilah. Untuk sampah organik dimasukan ke dalam septic Tank, sedangkan sampah unorganik dan sisa makanan yang membusuk di bakar.

Timbunan sampah yang menumpuk dan membusuk di area perumahan dapat memberikan dampak buruk. Baik terhadap kesehatan warga, maupun terhadap lingkungan.

Terlebih lagi, di komplek perumahan tersebut terdapat rumah singgah yang dimanfaatkan untuk menampung para pasien rumah sakit yang kurang mampu.

Tindakan yang diambil warga, sebagai bentuk teguran terhadap pemerintah kota, utamanya pemerintah kecamatan, yang dinilai masih abai terhadap kebersihan lingkungan.(RIN)

Terpopuler

Kilas

Must Read

©2025- All Right Reserved. Designed and Developed by ntbterkini.id