FOTO: Lalu Irfan Yogi Alfareza.
Mataram– Siswa SMPN 15 Mataram, Lalu Irfan Yogi Alfareza, berhasil mengukir prestasi dalam ajang Kejuaraan Karate Championship Piala Ketua Umum Forki NTB 2025. Yogi sukses menyabet gelar Juara 2 dalam kompetisi yang berlangsung di GOR 17 Desember Turida, Mataram, pada 26–28 Desember 2025 lalu.
Kejuaraan ini menjadi salah satu ajang paling kompetitif di NTB tahun ini. Tercatat sebanyak 800 atlet karate dari berbagai perguruan, kabupaten, dan kota se Bumi Gora, turut ambil bagian untuk memperebutkan gelar terbaik.
Di tengah persaingan ketat tersebut, Yogi menunjukkan performa yang konsisten sejak babak penyisihan hingga partai final. Ia dinilai tampil tenang dengan teknik karate yang solid serta kepercayaan diri yang tinggi di atas matras.
Guru SMPN 15 Mataram, I Made Yoga Mayartha, menyampaikan apresiasi mendalam atas capaian anak didiknya tersebut. Menurutnya, keberhasilan ini merupakan buah dari disiplin latihan dan mental bertanding yang telah diasah sejak dini.
“Kami sangat bersyukur dan bangga atas prestasi Lalu Irfan Yogi Alfareza. Bersaing dengan sekitar 800 atlet tentu bukan hal mudah. Namun, Yogi membuktikan kerja keras dan disiplin mampu mengantarkannya meraih Juara 2,” ujar Yoga, Selasa (06/01).
Ditegaskan bahwa pihak sekolah memiliki komitmen kuat dalam mendukung pengembangan potensi siswa. Baik di bidang akademik maupun nonakademik.
Prestasi ini diharapkan dapat memantik keberanian siswa lainnya untuk mengeksplorasi minat dan bakat mereka, khususnya di bidang olahraga.
“Sekolah akan terus memberikan ruang seluas-luasnya, membina, dan mengawal bibit atlet muda agar mampu berprestasi. Tidak hanya di tingkat provinsi, tetapi juga menembus level nasional,” komitmennya.
Capaian Yogi ini menambah panjang daftar prestasi SMPN 15 Mataram dalam pembinaan olahraga pelajar. Pihak sekolah berjanji akan terus memfasilitasi bakat siswa secara optimal guna mencetak generasi muda yang kompetitif di masa depan.(FIT)
