FOTO: Kepala SMKN 1 Praya, Kasman.
NTBTerkini.id, Loteng– SMKN 1 Praya, Lombok Tengah (Loteng), terus memperkuat daya saing lulusannya di kancah global. Salah satu langkah strategis yang konsisten dijalankan adalah pengiriman siswa untuk program magang internasional ke Malaysia di sektor perhotelan, manufaktur, hingga layanan pelanggan.
Program ini dinilai sukses memberikan pengalaman kerja nyata bagi siswa di industri kelas dunia. Beberapa siswa tercatat menjalani praktik kerja lapangan di jaringan hotel mewah, salah satunya adalah Avillion Hotel di Malaysia.
Kepala SMKN 1 Praya, Kasman, menyatakan bahwa program magang luar negeri ini merupakan bagian dari inovasi sekolah untuk menjawab tantangan dunia kerja internasional. Pihaknya berkomitmen, untuk terus melanjutkan program ini selama minat siswa tetap tinggi.
“Program magang ke luar negeri akan terus berjalan selama masih ada siswa yang memiliki keinginan kuat untuk mengikutinya,” ujar Kasman, Rabu (21/01).
Memasuki tahun 2025, SMKN 1 Praya telah menyiapkan skema penjemputan sekaligus pemberangkatan gelombang baru. Kasman menjelaskan bahwa rotasi ini dilakukan untuk memastikan transfer ilmu dan pengalaman antar angkatan berjalan lancar.
“Bagi siswa yang selesai masa magangnya, akan kami jemput. Di saat yang sama, pihak sekolah kembali memberangkatkan siswa baru yang telah dinyatakan memenuhi syarat,” terangnya.
Meski demikian, ada beberapa kendala administratif yang sempat dihadapi calon peserta. Terutama terkait batasan usia minimal regulasi ketenagakerjaan di negara tujuan.
Karena terdapat siswanya yang sebelumnya tertunda keberangkatannya disebabkan usianya kurang dari dua bulan dari batas minimal. Namun, hal tersebut tidak menyurutkan semangat siswa.
“Insa Allah, tahun 2026 ini, yang bersangkutan akan segera berangkat untuk mengikuti program magang di salah satu hotel di Malaysia setelah usianya mencukupi,” jamin Kasman.
Selain sektor perhotelan, SMKN 1 Praya juga menjajaki peluang di sektor manufaktur dan customer service (pelayanan pelanggan). Diversifikasi sektor magang ini bertujuan agar siswa dari berbagai kompetensi keahlian di SMKN 1 Praya memiliki kesempatan yang sama untuk mencicipi atmosfer kerja profesional di luar negeri.
Melalui program ini, para siswa diharapkan tidak hanya menguasai keterampilan teknis. Tetapi juga mengasah kemampuan komunikasi bahasa asing serta mentalitas kerja yang disiplin.(FIT)
